BERITA UTAMA
DAERAH
HEADLINE
KARAWANG
0
Warga Tagih Aksi DLH Karawang, Sampah di Depan Carles Makin Parah
KARAWANG | Suarana.com - Warga Desa Margamulya, Kecamatan Karawang Timur, mengeluhkan tumpukan sampah yang semakin hari makin mengganggu, terutama di sepanjang Jalan Baru Lingkar Karawang, tepatnya di depan Carles.
Seorang warga asal Pasir Jengkol yang juga pedagang mie ayam, enggan disebutkan namanya, mengungkapkan bahwa penumpukan sampah terjadi akibat tidak tersedianya Tempat Pembuangan Sampah (TPS) yang memadai di lingkungan mereka.
“Kalau dibiarkan terus, sampah makin menumpuk karena warga tidak punya pilihan lain. Jadi dibuang sembarangan, biasanya malam sampai dini hari,” ungkapnya.
Penumpukan sampah ini paling terlihat pada pagi hari, seperti yang terjadi pada Rabu (11/4/2025). Kondisi tersebut menimbulkan bau tidak sedap dan mencemari lingkungan sekitar, sekaligus mengganggu kenyamanan para pengguna jalan.
Warga berharap Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Karawang dapat segera merespons keluhan tersebut. Mereka menekankan pentingnya penyediaan TPS dan jadwal pengangkutan sampah yang lebih teratur, demi menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman.
“Kami ingin Karawang ini bersih dan enak dipandang. Tapi tanpa perhatian dari dinas, susah juga,” keluh warga lainnya.
Permasalahan ini dinilai mencerminkan kurangnya tanggapan dan perhatian dari pihak terkait terhadap kebersihan lingkungan, yang seharusnya menjadi prioritas bersama.(Red/Nt)
Via
BERITA UTAMA