BERITA UTAMA
DAERAH
KARAWANG
KECELAKAAN
PERISTIWA
0
Tak Sampai di Sekolah, Dua Siswi SMPN 2 Klari Meninggal Dunia Terlindas Truk
KARAWANG | Suarana.com - Duka mendalam menyelimuti keluarga besar SMPN 2 Klari setelah dua siswinya yang masih bersaudara meninggal dunia akibat kecelakaan tragis di Jalan Raya Dusun Sukagalih, Desa Karanganyar, Kecamatan Klari, Rabu pagi (23/4/2025).
Kedua korban, Naffilah Nawafil (13) dan Arista Widia (15), dikabarkan tewas dalam perjalanan menuju sekolah. Naffilah meninggal di lokasi kejadian, sementara sang kakak Arista sempat mendapat perawatan di RSUD Karawang sebelum akhirnya dinyatakan meninggal dunia.
“Satu korban meninggal di tempat, sementara yang satu lagi meninggal di IGD. Sekitar pukul 2 siang jenazahnya sudah dipulangkan ke rumah duka,” ujar Luthfi, Humas RSUD Karawang, saat dikonfirmasi.
Pihak kepolisian hingga kini masih melakukan penyelidikan terkait kecelakaan nahas ini. Menurut Ipda Solikhin, Kasi Humas Polres Karawang, kronologi pasti belum bisa dipastikan karena masih dalam proses pendalaman.
“Untuk saat ini dua kendaraan sudah diamankan sebagai barang bukti, sementara satu lagi masih ditelusuri,” jelas Solikhin.
Kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan, yakni sepeda motor Honda Scoopy dengan nomor polisi B-3824-TOE, sebuah truk trailer bernopol L-8724-UUD yang dikemudikan oleh Diki Wahyudin (23), dan satu kendaraan lain yang identitasnya masih ditelusuri.
Kepala SMPN 2 Klari, Muslih Hidayat, membenarkan bahwa kedua korban adalah siswi aktif di sekolahnya. Ia menyebut, kecelakaan terjadi hanya beberapa ratus meter dari gerbang sekolah.
“Berdasarkan informasi yang kami terima, motor yang dikendarai korban hendak menyalip kendaraan di depannya, namun bersenggolan dengan motor lain dan terjatuh ke kolong truk,” jelas Muslih.
Musibah ini meninggalkan luka mendalam bagi keluarga, teman-teman, dan lingkungan sekolah korban. Seluruh civitas SMPN 2 Klari turut berduka dan berharap pihak berwenang segera mengungkap penyebab pasti kecelakaan.
Biar nggak ketinggalan info penting, yuk follow Channel WhatsApp Suarana.com!
(*)
Via
BERITA UTAMA