BERITA UTAMA
DAERAH
HUKUM
KARAWANG
0
Menindaklanjuti laporan tersebut, Bro Ron melakukan investigasi langsung ke beberapa daerah, termasuk Karawang. Dalam unggahan media sosialnya, ia mengungkap dugaan penyelewengan dana PIP di SMPN 1 Kutawaluya.
Direktur Ruang Politik Indonesia, Wawan Wartawan, mengapresiasi langkah berani Bro Ron dalam membongkar dugaan penyimpangan tersebut. Menurutnya, tidak semua orang memiliki keberanian untuk mengungkap praktik penyelewengan seperti ini.
Namun, di sisi lain, Wawan menyayangkan sikap sejumlah pihak terkait yang terkesan acuh, termasuk lembaga perwakilan rakyat, khususnya DPRD Karawang. Ia menilai, jika DPRD, terutama Komisi IV, bertindak cepat sejak awal, kisruh ini tidak akan berujung pada saling lapor maupun rencana aksi demonstrasi besar-besaran oleh PGRI Karawang.
"DPRD Karawang seharusnya segera mengambil langkah konkret. Misalnya, dengan membuka posko pengaduan bagi masyarakat yang merasa dirugikan atau menyediakan kanal pengaduan online. Dari laporan yang masuk, DPRD bisa langsung memanggil pihak terkait untuk klarifikasi," ujar Wawan 14/02/2025.
Lebih lanjut, Wawan menegaskan bahwa jika ditemukan bukti kuat adanya penyelewengan, DPRD seharusnya segera merekomendasikan kepada aparat penegak hukum (APH) untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Ia juga menyoroti lambannya respons Komisi IV DPRD Karawang dalam menangani permasalahan ini, terutama mengingat Ketua Komisi IV merupakan mantan Kepala Dinas Pendidikan Karawang. Seharusnya, dengan latar belakang tersebut, ia memahami kondisi teknis di sekolah, termasuk mekanisme penyaluran dana PIP.
Wawan berharap permasalahan ini dapat segera diselesaikan dengan baik. Jika memang ada penyelewengan, maka harus ditindak sesuai hukum, sementara pihak-pihak terkait diharapkan dapat menahan diri agar kisruh ini tidak semakin meluas.(*)
Kisruh Penyaluran Dana PIP di Karawang Memanas, DPRD Dinilai Lamban Bersikap
KARAWANG | Suarana.com - Polemik penyaluran dana Program Indonesia Pintar (PIP) terus bergejolak di berbagai daerah, termasuk di Kabupaten Karawang. Masalah ini mencuat setelah adanya laporan dari masyarakat dan siswa di sejumlah wilayah kepada content creator Ronald A. Sinaga, atau yang lebih dikenal sebagai Bro Ron.
Menindaklanjuti laporan tersebut, Bro Ron melakukan investigasi langsung ke beberapa daerah, termasuk Karawang. Dalam unggahan media sosialnya, ia mengungkap dugaan penyelewengan dana PIP di SMPN 1 Kutawaluya.
Direktur Ruang Politik Indonesia, Wawan Wartawan, mengapresiasi langkah berani Bro Ron dalam membongkar dugaan penyimpangan tersebut. Menurutnya, tidak semua orang memiliki keberanian untuk mengungkap praktik penyelewengan seperti ini.
Namun, di sisi lain, Wawan menyayangkan sikap sejumlah pihak terkait yang terkesan acuh, termasuk lembaga perwakilan rakyat, khususnya DPRD Karawang. Ia menilai, jika DPRD, terutama Komisi IV, bertindak cepat sejak awal, kisruh ini tidak akan berujung pada saling lapor maupun rencana aksi demonstrasi besar-besaran oleh PGRI Karawang.
"DPRD Karawang seharusnya segera mengambil langkah konkret. Misalnya, dengan membuka posko pengaduan bagi masyarakat yang merasa dirugikan atau menyediakan kanal pengaduan online. Dari laporan yang masuk, DPRD bisa langsung memanggil pihak terkait untuk klarifikasi," ujar Wawan 14/02/2025.
Lebih lanjut, Wawan menegaskan bahwa jika ditemukan bukti kuat adanya penyelewengan, DPRD seharusnya segera merekomendasikan kepada aparat penegak hukum (APH) untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Ia juga menyoroti lambannya respons Komisi IV DPRD Karawang dalam menangani permasalahan ini, terutama mengingat Ketua Komisi IV merupakan mantan Kepala Dinas Pendidikan Karawang. Seharusnya, dengan latar belakang tersebut, ia memahami kondisi teknis di sekolah, termasuk mekanisme penyaluran dana PIP.
Wawan berharap permasalahan ini dapat segera diselesaikan dengan baik. Jika memang ada penyelewengan, maka harus ditindak sesuai hukum, sementara pihak-pihak terkait diharapkan dapat menahan diri agar kisruh ini tidak semakin meluas.(*)
Via
BERITA UTAMA