BERITA OLAHRAGA
FUTSAL
KARAWANG
OLAHRAGA
TURNAMEN
0
BFA Raih Juara Piala KPU Karawang 2024, Dedikasi untuk CEO yang Sedang Dirawat
KARAWANG| Suarana.com - Bintang Futsal Academy (BFA) meraih gelar juara di ajang bergengsi Piala KPU Karawang 2024 yang digelar pada 3-4 Agustus di Antic Sport Center, Lamaran, Karawang.
Turnamen ini diikuti oleh 32 tim dari seluruh Kabupaten Karawang, bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemilih pemula dalam Pilkada mendatang.
Satu jam setelah turnamen selesai, Founder BFA, Sigit Wahju Utomo, Pelatih Panji, dan Manager Edy Sunarso menyatakan bahwa kemenangan ini didedikasikan sebagai penyemangat bagi CEO BFA, Mila Kusnanda, yang sedang dirawat di rumah sakit.
"Trofi ini adalah bentuk dukungan kami untuk Ibu Mila. Semoga beliau cepat pulih dan bisa kembali beraktivitas seperti biasa," ujar Coach Panji, Selasa, 6 Agustus 2024.
Mila Kusnanda dan suaminya, Sigit Wahju Utomo, merasa sangat bangga dan bahagia atas keberhasilan tim mereka. "Trofi ini menjadi penyemangat bagi kami, terutama untuk Ibu Mila yang sedang berjuang di rumah sakit," kata Sigit.
Kemenangan ini bukan hanya kebanggaan bagi BFA, tetapi juga simbol semangat dan kebersamaan seluruh tim dalam menghadapi tantangan.
Manager Edy Sunarso menambahkan, "Keberhasilan ini adalah hasil kerja keras seluruh tim dan dukungan luar biasa dari semua pihak terkait. Semoga ini menjadi awal yang baik bagi kesuksesan BFA di masa depan."
Piala KPU Karawang 2024 tidak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga, tetapi juga berfungsi meningkatkan kesadaran politik di kalangan pemilih pemula.
Melalui acara ini, diharapkan generasi muda lebih termotivasi untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada mendatang.
Dengan keberhasilan ini, BFA berharap dapat terus menginspirasi generasi muda untuk aktif dalam olahraga dan turut serta dalam menciptakan masa depan demokrasi yang lebih baik.
- Red/Rls
Via
BERITA OLAHRAGA