DAERAH
KARAWANG
PARLEMENTARIA
PEMILU
POLITIK
0
KPU Karawang Tetapkan 50 Anggota DPRD Terpilih Periode 2024-2029
Rapat Pleno penetapan Kursi dan Calon Terpilih Oleh Kpu Kabupaten Karawang |
KARAWANG | Suarana.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kabupaten Karawang, Jawa Barat menetapkan perolehan kursi dan 50 calon terpilih anggota DPRD Karawang periode 2024-2029 dalam rapat pleno terbuka pada Selasa (28/5) malam.
Dalam rapat itu, ada 8 partai politik (parpol) yang memperoleh total 50 kursi yang tersebar di enam daerah pemilihan (dapil). Adapun peraih kursi terbanyak di DPRD Karawang diperoleh Partai Gerindra dan Demokrat dengan perolehan masing-masing 8 kursi.
“Penetapan perolehan kursi dan calon terpilih ini berdasarkan SK (surat keputusan) KPU Kabupaten Karawang nomor 1259 dan 1260 tahun 2024,” ungkap Ketua KPU Karawang, Mari Fitriana, Rabu (29/5).
Mari menyebutkan, 8 parpol yang meraih kursi itu di antaranya Partai Gerindra 8 kursi, Demokrat 8 kursi, NasDem 7 kursi, PKS 7 kursi dan Golkar 6 kursi.
“Kemudian ada PDI-P 6 kursi, PKB 6 kursi serta PAN 2 kursi. Jadi total 8 parpol,” kata dia.
Menurutnya, hasil penetapan ini sudah diserahkan ke perwakilan masing-masing parpol untuk diteruskan ke para calon terpilih anggota DPRD Karawang.
Adapun mereka yang terpilih, rencananya akan dilantik pada bulan Agustus mendatang.
“Akan tetapi sebelum dilantik, mereka harus menyerahkan LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) dan diserahkan ke Mendagri. Karena jika tidak, mereka tidak bisa dilantik,” tandas Mari.
Berikut daftar nama dan perolehan suara 50 calon terpilih anggota DPRD Karawang periode 2024-2029:
Dapil 1 (9 kursi)
1. Oma Miharja Rizki 19.892 suara (Demokrat)
2. Kaemin Komarudin 8.413 suara (Gerindra)
3. Muhammad Topan Megantara 9.809 suara (Golkar)
4. Natala Sumedha 6.977 suara (PDI-P)
5. Dian Fahrud Jaman 10.474 suara (NasDem)
6. Sugih Laksana Futra 4.204 suara (PKS)
7. Umar Al Faruq 4.317 suara (PKB)
8. Khoerudin 11.138 suara (Demokrat)
9. Encep Sumanta 7.161 suara (Gerindra)
Dapil 2 (7 kursi)
1. Neneng Siti Fatimah 7.825 suara (NasDem)
2. Iqbal Jamalulail 7.533 suara (Gerindra)
3. Karsim 7.643 suara (PDI-P)
4. Saryadi 6.768 suara (Demokrat)
5. Asep Syaripudin 13.319 suara (Golkar)
6. Mumun Maemunah 6.728 suara (PKS)
7. Lili Mahali 4.862 suara (PKB)
Dapil 3 (7 kursi)
1. Taman 9.984 suara (Gerindra)
2. Didin Sirojudin 11.618 suara (PKB)
3. Saidah Anwar 10.572 suara (Golkar)
4. Dian S. 8.776 suara (NasDem)
5. Rosmilah 10.640 suara (PDI-P)
6. Rusli HN 8.033 suara (PKS)
7. Nurhadi 3.612 suara (Demokrat)
Dapil 4 (7 kursi)
1. Saepudin Zuhri 13.000 suara (Gerindra)
2. Mulyana 14.599 suara (PKB)
3. H. Cita 10.352 suara (PDI-P)
4. Muhamad Imron Choeru 7.055 suara (PKS)
5. Bukhori 6.254 suara (NasDem)
6. Abdul Aziz 5.121 suara (Golkar)
7. Budianto 11.216 suara (Demokrat)
Dapil 5 (9 kursi)
1. Asep Junaedi 12.922 suara (NasDem)
2. Moch Dimyati 8.847 suara (Gerindra)
3. Anggi Rostiana Tarmadi 11.184 suara (PKB)
4. Pendi Anwar 10.153 suara (Demokrat)
5. Fitri Meilinda 12.572 suara (Golkar)
6. Ahmad Sopyan Junaedi Putra 12.119 suara (PKS)
7. Fernando Doklas Pangaribuan 10.357 suara (PDI-P)
8. Asep Supriatna 12.646 suara (PAN)
9. Erick Heryawan 10.180 suara (NasDem)
Dapil 6 (11 kursi)
1. Ajang Supandi 11.669 suara (Gerindra)
2. Tatang Taupik 13.525 suara (PKS)
3. Deddy Indrasetiawan 14.237 suara (Demokrat)
4. Mulyadi 8.041 suara (NasDem)
5. Saepudin Permana 9.587 suara (Golkar)
6. Anwar Hidayat 12.442 suara (PDI-P)
7. Asep Dasuki 5.127 suara (PKB)
8. Dede Mulyana 10.550 suara (PAN)
9. Endang Sodikin 10.657 suara (Gerindra)
10. Agus Sulistyo 6.942 suara (PKS)
11. Suci Nurwinda 9.587 suara (Demokrat)
(Rls)
Via
DAERAH